Si Harus

,
aku ingin begini
aku ingin begitu
ingin ini ingin itu
banyak sekali...


Potongan theme song film kartun Doraemon di atas ditujukan untuk Nobita yg banyak maunya. Beruntunglah si Nobita krn bertemankan Doraemon yg punya kantong ajaib. Hingga lagunya berlanjut..

semua, semua, semua
dapat dilakukan
dapat dilakukan dengan kantong ajaib..


Saya merasa spt Nobita akhir2 ini. Banyak maunya. Banyak mimpinya. Tapi saya ga punya si Kantong Ajaib, Doraemon. Maka untuk terwujudnya byk keinginan itu, saya harus kerja keras. Berusaha dan berdoa. Mengkombinasikan antara waktu dgn dana yg saya punya tentunya.

Bagusnya sebuah keinginan atau mimpi adalah memotivasi diri untuk terus bergerak, tidak malas, berkarya dan kreatif. Apalagi jika ditujukan untuk manfaat orang banyak. Tapi sayangnya, menurut saya, kalau ada keinginan yg sepertinya sulit diwujudkan, ada perasaan kecewa juga beban. Kenapa saya tidak bisa? Apakah saya tidak mampu? Saya harus mampu dan harus bisa. Harus. Semakin terbebani.

Jadi inget slogan iklan, "karena hidup bukanlah beban.."
Ya, saya harus.. mm, ulangi ga pake 'harus'. Saya akan terus belajar memiliki byk keinginan dan impian tanpa harus ('harus' yg ini harus) menjadikannya sebagai beban. Keep movin' and keep enjoy!

Oya, salah satu keinginan dan mimpi saya yg agak terbengkalai (duh.. jd inget si 'harus' lagi) direview detikinet. Terima kasih detikinet. Terima kasih Qi, atas infonya ini :)

Detikinet menulis, "Sayangnya Yna belakangan kurang aktif menuliskan tips dan trik seputar utak-atik Blog. Tulisan terbarunya tercatat di tanggal 25 Mei 2005. Kenapa ya?"

Doraemooooonnnnn toloongg!

0 komentar to “Si Harus”

Post a Comment

You can choose 'Name/URL' if not a blogspot member. Thanks for your comment.

 

Sharing about Online Business Copyright © 2011 | Template design by O Pregador | Powered by Blogger Templates